Polda Banten Launching Penguatan Program Pekarangan Lestari

JAKARTANEWS.ID- SERANG: Polda Banten launching penguatan program pekarangan Lestari melalui pendekatan terintegritas dan berkelanjutan dalam rangka mendukung ketahanan pangan dan program makan bergizi gratis bertempat di Taman Polda Banten, Senin (24/02/2025).

Launching penguatan Program Pekarangan Pangan Lestari serentak secara Nasional oleh Mabes Polri, disiarkan langsung melalui Video Conference (Vicon) dari Akpol Semarang Jawa Tengah. Kegiatan di Polda Banten, dipimpin Kapolda Irjen Pol Suyudi Ario Seto didampingi Wakapolda Brigjen Pol Hengki dihadiri Kepala Dinas Pertanian Banten.

banner 728x90

Kapolda menjelaskan, program ini merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan ketahanan pangan dan kualitas gizi masyarakat. “Program ini selaras dengan asta cita Presiden RI ke-8, terkait dengan ketahanan pangan nasional dan makan bergizi gratis,” ujarnya.

Menurut Suyudi, tujuan program ini untuk meningkatkan ketersediaan pangan, mengoptimalkan pemanfaatan lahan tidur, serta mengajak masyarakat untuk lebih aktif dalam bercocok tanam sebagai upaya mewujudkan kemandirian pangan.

Kapolda berharap masyarakat bisa juga memanfaatkan lahan yang ada. “Dengan adanya program ini, masyarakat dapat lebih mandiri dalam memenuhi kebutuhan pangan, khususnya dalam menyediakan makanan bergizi bagi keluarga. Kegiatan ini juga sejalan dengan upaya Polri dalam mendukung kesejahteraan masyarakat melalui program-program berkelanjutan,” tuturnya.

Suyudi menambahkan, langkah ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat luas dalam mengembangkan Pekarangan Pangan Lestari guna menciptakan ketahanan pangan yang lebih kuat dan berkelanjutan. Kegiatan ini meliputi penanaman dan perawatan kebun dengan berbagai jenis tanaman sayuran, seperti cabai, terong, pokcoi serta penebaran bibit ikan nila (Warto)

Tinggalkan Balasan