JAKARTANEWS.ID – WASHINGTON: Seorang pria bersenjata menembak mati 3 orang di food court sebuah pusat perbelanjaan di Indianapolis, Amerika Serikat (AS). Penembakan terjadi di Greenwood Park Mall, Minggu (17/8/2022).
Pelaku penembakan tewas ditembak oleh pengunjung lain. Pengunjung dan karyawan mal berhamburan kemudian bersembunyi setelah mendengar suara tembakan.
Kepala Polisi Greenwood, Jim Ison mengatakan selain 3 korban tewas, aksi ini juga menyebabkan 2 orang lain luka. Seorang pengunjung lain yang juga memiliki senjata api langsung menembak mati pelaku, dilansir dari Indianapolis Star.
“Penembak itu sendirian dan membawa senapan dan beberapa magasin amunisi,” tulis surat kabar itu.
Hingga saat ini, polisi tidak merilis nama-nama korban, pria bersenjata atau pengunjung yang memiliki senjata api.
Penembakan itu terjadi di tengah kekhawatiran yang meluas atas kasus penembakan di sekolah, tempat kerja, dan tempat umum yang sering menjadi berita utama di AS.
Serentetan pembantaian bersenjata terjadi sejak Mei di antaranya toko kelontong New York, sekolah dasar Texas, dan parade Hari Kemerdekaan Illinois. Aksi penembakan itu mewarnai perdebatan sengit AS mengenai peraturan senjata. (Amin)