Deprecated: Creation of dynamic property WpBerita_Breadcrumbs::$settings is deprecated in /home/jakartane/public_html/wp-content/themes/wpberita/inc/class-wpberita-breadcrumbs.php on line 26

Pesawat Militer AS Mendarat Darurat Tabrak Kawanan Burung 

JAKARTANEWS.ID – WASHINGTON: Sebuah pesawat militer Amerika Serikat  (AS) terpaksa mendarat darurat tak lama setelah lepas landas. Sebab pesawat itu menabrak kawanan burung saat akan terbang. 

Pesawat militer C-37 awalnya lepas landas dari Bandara Internasional Chicago Midway, pada Senin (21/11/2022). Pesawat itu dilaporkan membawa seorang pejabat militer senior AS, Jenderal Daniel Hokanson, yang merupakan kepala Biro Pengawal Nasional di Kepala Staf Gabungan.

Dia merupakan anggota tertinggi Garda Nasional, pasukan cadangan militer yang terutama menangani tanggapan terhadap keadaan darurat domestik, operasi militer luar negeri, operasi kontra-narkoba.

Menurut juru bicara Administrasi Penerbangan Federal, inspeksi segera dilakukan personel dan anggota awak pesawat di bandara. Bangkai burung besar kemudian ditemukan di landasan.

Seorang juru bicara 89th Airlift Wing dari Angkatan Udara AS kepada NBC 5 mengatakan, keputusan untuk kembali mendarat darurat diambil karena prinsip kehati-hatian.

“Beruntung tidak ada penumpang yang terluka dalam insiden itu. Investigasi atas tabrakan itu sekarang sedang berlangsung,” katanya.

Akibat insiden tersebut, Jenderal Hokanson berusaha untuk mengambil pesawat lain dari Chicago pekan ini. Media lokal melaporkan dia berharap untuk bisa terbang, pada Selasa (22/11/2022).

Serangan burung dianggap sebagai risiko yang cukup besar dalam operasi pesawat. Meski demikian, risiko terhadap hilangnya nyawa manusia di pesawat sipil dari satu kejadian diperkirakan rendah, satu dalam satu miliar jam terbang. (Amin)

Tinggalkan Balasan