JAKARTANEWS.ID-SERANG : Polda Banten menggelar apel pasukan Operasi Keselamatan Maung 2025 bertempat di Lapangan Mapolda Banten, Senin (10/02/2025). Kapolda Irjen Pol Suyudi Ario Seto, berharap kesadaran dan kepatuhan masyarakat dalam berlalu lintas meningkat.
Kapolda Banten menjelaskan pelaksanaan Operasi Keselamatan Maung 2025 akan berlangsung selama 14 hari dimulai tanggal 10 -23 Februari 2025.
Diterangkan Suyudi, operasi ini
mengutamakan pendekatan simpatik, persuasif, dan humanis, dengan tujuan utama, (1) Meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas di jalan raya, (2) Meminimalisir pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas, terutama yang berpotensi fatal, (3) Meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri dengan menciptakan opini positif serta budaya tertib berlalu lintas dan (4) Mendorong peran aktif masyarakat sebagai pelopor keselamatan dan menjadikan keselamatan berkendara sebagai kebutuhan utama.
Kapolda berharap, dengan dilaksanakannya Operasi Keselamatan Maung 2025, kesadaran dan kepatuhan masyarakat dalam berlalu lintas dapat meningkat. Selain itu, operasi ini diharapkan mampu menekan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas, serta membangun opini positif terhadap Polri.
“Saya juga menginginkan agar operasi ini dapat menumbuhkan budaya tertib berlalu lintas di kalangan masyarakat dan menciptakan situasi lalu lintas yang aman, tertib, serta lancar, terutama menjelang Idul Fitri 1446 Hijriyah,” tuturnya.
Sementara itu, Dirlantas Polda Banten Kombes Pol Leganek menjelaskan sasaran pelanggaran Operasi Keselamatan Maung 2025 antara lain menggunakan HP saat berkendara, pengemudi dibawah umur, kendaraan motor membawa lebih dari satu orang, tidak menggunakan helm berstandar SNI, tidak menggunakan sabuk keselamatan.
Selanjutnya, berkendara dalam pengaruh alkohol, penggunaan knalpot tidak sesuai standar, kendaraan yang melebihi batas muatan, melebihi batas kecepatan, penggunaan strobo yang tidak sesuai peruntukan, penggunaan plat nomor khusus palsu, dan melawan arus lalu lintas. (Warto)